Weekly Market Recap 12 – 16 Januari 2026

  • icon-jam19 Januari 2026
  • icon-share
    Shares

Weekly Market Recap 12 – 16 Januari 2026

Ringkasan Pasar:

  • Saham Global: Pasar global cenderung bergerak terbatas seiring pelemahan awal musim laporan kinerja FY2025. S&P 500 turun 0,38%, sementara Nasdaq turun 0,66%.

  • Saham Domestik: Rotasi ke pasar negara berkembang dan reli komoditas mendorong IHSG naik 1,55% WoW, sementara IDX80 naik 2,24% WoW, dipimpin saham nikel dan tembaga. Arus dana asing tercatat masuk sebesar Rp256 miliar WoW.

  • Pasar Obligasi Domestik: Imbal hasil IndoGB terkoreksi ke 6,25%. Investor asing mencatat arus keluar sebesar Rp7 triliun WoW.

 

Berita Utama Pekan Ini:

  • Iran menjadi sorotan geopolitik setelah protes nasional menewaskan ribuan orang di tengah pemadaman internet oleh pemerintah. Donald Trump mengancam akan mengambil tindakan keras.

  • Jerome Powell kembali diserang pemerintah AS terkait renovasi gedung The Fed, memunculkan kembali isu independensi bank sentral.

  • Inflasi inti AS (Core CPI) tercatat di bawah konsensus pada level 2,6% YoY (konsensus: 2,7%), memberikan dukungan terbatas di tengah ketidakpastian data akibat government shutdown.

  • Meski perang dagang berlanjut, Tiongkok mencatat surplus perdagangan USD 1,2 triliun sepanjang 2025. Ekspor ke AS turun 20% YoY, sementara dialihkan ke Afrika (+26%), ASEAN (+13%), dan Eropa (+8%).

  • Taiwan mencapai kesepakatan tarif dengan AS di level 15% dari sebelumnya 20%, sebagai imbalan investasi langsung baru senilai USD 250 miliar ke AS, menyetarakan tarif Taiwan dengan Jepang dan Korea Selatan.

 

Pandangan Kami:

Ketegangan geopolitik dan kekhawatiran terhadap independensi The Fed menekan pasar global. Namun, tema rotasi ke EM masih kuat, didukung valuasi menarik, prospek makro yang membaik, dan preferensi global terhadap EM kaya sumber daya. Pendekatan barbell tetap dipertahankan, dengan porsi kas 3–5% untuk memanfaatkan peluang di tengah volatilitas dan katalis berbasis arus dana.

 

Rekomendasi:

RD MITRA, RD ASEAN5, RD MISB, RD MIDU, RD MIDSYA, RD MMUSD, RD IDAMAN

 

Simak pembahasan mendalam seputar pergerakan pasar pekan ini dalam laporan lengkap Weekly Market RecapBaca Selengkapnya

 


 

PRODUK 3M PERFORMANCE YTD PERFORMANCE
JCI +12.72% +4.96%
LQ45 +15.19% +5.06%
Saham
MITRA A +12.91% +4.72%
MICB A +12.84% +4.29%
ASEAN5 +12.49% +4.73%
MGSED +1.98% +1.94%
Indeks
FTSE ESG A +12.18% +2.68%
ETF
XMLF +15.37% +5.15%
Campuran
MISB +7.26% +4.07%
MIA +9.97% +3.90%
Pendapatan Tetap
MIDU A +0.32% -0.10%
MIDO2 +0.37% -0.27%
IDAMAN A -0.04% -0.35%
Pasar Uang
MIPU A +1.02% +1.02%
MMUSD +0.67% +0.11%

*Data diatas adalah data per tanggal 15 Januari 2026

 


Info Lebih Lanjut

Hubungi Mandiri Investasi – (021) 526 3505
‌Email Mandiri Investasi – [email protected]
‌Mandiri Investasi – mandiri-investasi.co.id
‌‌


DISCLAIMER

‌Pendapat yang diungkapkan dalam artikel adalah untuk tujuan informasi umum saja dan tidak dimaksudkan untuk memberikan saran atau rekomendasi khusus untuk individu atau produk keamanan atau investasi tertentu. Ini hanya dimaksudkan untuk memberikan edukasi tentang industri keuangan. Pandangan yang tercermin dalam konten dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan. Seluruh data kinerja dan return investasi yang tertera di artikel ini tidak dapat digunakan sebagai dasar jaminan perhitungan untuk membeli atau menjual suatu efek. Data tersebut merupakan catatan kinerja berdasarkan data historis dan bukan merupakan jaminan atas kinerja suatu efek di masa mendatang. Investasi melalui reksa dana mengandung risiko. Investor wajib membaca dan memahami prospektus sebelum memutuskan untuk berinvestasi melalui reksa dana

Written by

Theodorus Alvinly

Tinggalkan Balasan

Alamat surel Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *